Sang Khutbah Tanpa Dosa Ayat 4


Evolusi Keimanan

By: Khoirul Taqwim

Sejak manusia ada
Evolusi keimanan terus berkembang
Menyesuaikan peradaban manusia
Mulai dari menyembah batu-batu besar
Mulai menyembah ruh-ruh yang dianggap hidup
Sampai menyembah tanpa sang maha wenang
Karena manusia selalu berpikir
Tuk mencari kepuasaan keimanan

Binatang-binatang suci
Gunung-gunung tinggi
Bintang dan rembulan dilangit
Matahari terbit maupun tenggelam
Hingga samudra luas diselatan maupun utara
Tak lepas dari sesembahan keimanan
Karena menganggap dia mampu melindungi kehidupan
Sungguh kreasi keimanan manusia
Terus berevolusi dari waktu-kewaktu

Evolusi keimanan
Membentang dari timur kebarat
Menjadi keyakinan yang terus berubah
Dari waktu-kewaktu menampakkan perubahan
Karena evolusi keimanan
Sudah menjalar menjadi ruh-ruh kehidupan
Sungguh evolusi keimanan
Telah menjadi fenomena perjalanan nafas kehidupan

Evolusi keimanan
Mulai dari hewan-hewan yang dianggap punya ruh-ruh kehidupan
Mulai dari benda-benda yang dianggap punya kekuatan
Hingga norma-norma keimanan menjadi nafas kehidupan
Karena evolusi keimanan
Sudah menjalar didalam nalar kemanusiaan
Sungguh evolusi keimanan
Terus berubah dari waktu-kewaktu
Mengikuti perubahan zaman
Dari jiwa dan pikiran insan manusia

0 komentar:

Posting Komentar